Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Motor V4 Masih Disembunyikan, Yamaha Tetap Bisa Bikin Ducati Hati-Hati Tanpa Bikin M1 Tinggalkan Akarnya

By Ardhianto Wahyu - Selasa, 11 Februari 2025 | 15:45 WIB
Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, memacu motornya saat tampil pada Tes Pramusim MotoGP 2025 di Sirkuit Sepang, Malaysia, Februari 2025.
MOTOGP.COM
Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, memacu motornya saat tampil pada Tes Pramusim MotoGP 2025 di Sirkuit Sepang, Malaysia, Februari 2025.

BOLASPORT.COM - Perkembangan Yamaha selama tes pramusim MotoGP 2025 melesat lebih cepat dari perkiraan. Ducati selaku penguasa pun mau tidak mau harus menaruh perhatiannya.

Reputasi Yamaha selaku pabrikan pemenang di MotoGP memang telah tercoreng gegara hasil-hasil minor yang diraih dalam dua musim ke belakang.

Bahkan tanda-tandanya sudah terlihat pada 2022 ketika sang ujung tombak, Fabio Quartararo, gagal mempertahankan gelar secara tragis.

Unggul 91 poin jelang paruh musim, El Diablo turun ke peringkat dua gegara sulit menembus rombongan Ducati untuk podium saat Francesco Bagnaia menang bolak-balik di sisa musim.

Tarik maju ke masa sekarang, Yamaha melakukan sederet perubahan untuk misi bangkit.

Salah satu revolusi yang dilakukan adalah menempatkan insinyur Eropa, tepatnya membajak dari Ducati, sebagai direktur teknis untuk pertama kalinya.

Perubahan radikal lainnya adalah mempertimbangkan pengganti bagi konfigurasi mesin inline-four yang telah menjadi bagian dari kesuksesan Yamaha di MotoGP.

Yamaha tidak pernah lagi memakai konfigurasi V4 sejak motor YZR-M1 ikut menandai awal era motor 4 tak pada 2002, apalagi setelah penemuan crossplane crankshaft yang tersohor.

Baca Juga: Marc Marquez Tak Mau Jemawa Walau Sudah Merasa Baik dengan Motor Ducati Jelang Tes Pramusim MotoGP 2025 Terakhir

Namun, kekurangan inline-four dalam aspek tenaga menjadi kerugian dalam pengembangan aerodinamika yang makin agresif di MotoGP.


Editor : Ardhianto Wahyu
Sumber : GPOne.com, Crash.net

Komentar (1)
aaahhhh yang bener...... jangan asumsi cuma dari hasil test pra musim...... ingat test pra musim sebelum sebelumnya...... yamaha tampil dipapan atas.... tapi dibalapan sesungguhnya terseok seok.... disaat motor pabrikan lain masih bisa dikembangkan selama 1 musim.... yamaha mentok....

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
29
70
2
Arsenal
29
58
3
Nottm Forest
29
54
4
Chelsea
29
49
5
Man City
29
48
6
Newcastle
28
47
7
Brighton
29
47
8
Fulham
29
45
9
Aston Villa
29
45
10
Bournemouth
29
44
Klub
D
P
1
Persib
23
50
2
Persebaya
23
41
3
Dewa United
23
40
4
Persija Jakarta
23
40
5
Bali United
22
37
6
Borneo
23
35
7
Persita
23
35
8
PSM
23
33
9
Persik
23
33
10
Arema
22
32
Klub
D
P
1
Barcelona
27
60
2
Real Madrid
28
60
3
Atlético Madrid
28
56
4
Athletic Club
28
52
5
Villarreal
27
44
6
Real Betis
28
44
7
Mallorca
28
40
8
Celta Vigo
28
39
9
Rayo Vallecano
28
37
10
Sevilla
28
36
Klub
D
P
1
Inter
29
64
2
Napoli
29
61
3
Atalanta
29
58
4
Bologna
29
53
5
Juventus
29
52
6
Lazio
29
51
7
Roma
29
49
8
Fiorentina
29
48
9
Milan
29
47
10
Udinese
29
40
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X