BOLASPORT.COM - Tunggal putra Indonesia, Yohanes Saut Marcellyno, memberi komentar setelah hampir membuat Malaysia ketar-ketir duluan di laga fase grup Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2025.
Bagaimana tidak? Malaysia hampir dikalahkan Indonesia dengan lebih cepat karena ancaman Yohanes Saut Marcellyno di partai ketiga.
Tampil saat Indonesia unggul 2-0 dari ganda campuran dan tunggal putri, Saut membuat Malaysia di ujung tanduk saat tampil bagus menghadapi Leong Jun Hao.
Memiliki ranking yang jauh di bawah Leong, Saut malah bermain garang dan langsung menekan dalam laga di Qingdao Conson Sports Centre, Qingdao, China, Kamis (13/2/2025).
Juara Guwahati Masters 2023 itu selalu unggul cepat dan jauh sampai memiliki momen match point di kedudukan 20-17.
Satu angka lagi, Saut dipastikan menang atas Leong sekaligus membawa kemenangan Indonesia atas skuad Negeri Jiran.
Namun, dia malah lengah setelah terjadi sedikit insiden keraguan yang menyelimutinya.
Ada satu pukulan Leong yang sebenarnya dirasa Saut akan melebar, tetapi pada akhirnya tetap dia ambil.
Sayangnya, dari keraguan itu pula yang selanjutnya jadi momen titik balik hingga Saut kena tikung dan mengendur di gim ketiga.
Editor | : | Ardhianto Wahyu |
Sumber | : | PBSI.id |