BOLASPORT.COM - Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, mempersilakan 8 pemain inti Man City pergi di akhir musim usai The Citizens dipermalukan Real Madrid di Liga Champions.
Kiprah Manchester City di Liga Champions 2024-2025 benar-benar mengecewakan.
Bermaterikan pemain-pemain top, The Citizens gagal lolos otomatis ke babak 16 besar karena tak mampu finis di posisi delapan besar.
Mereka bahkan nyaris tersingkir karena baru memastikan diri tampil di babak play-off 16 besar setelah memenangkan matchday terakhir sehingga finis di posisi ke-22.
Sayang, Man City tak mampu meladeni perlawanan Real Madrid di play-off.
Man City selalu menelan kekalahan dari Real Madrid, baik dalam leg pertama dengan skor 2-3 maupun pertemuan kedua 1-3.
Erling Haaland dkk. pun tersingkir karena kalah agregat 3-6 dari sang juara bertahan.
Kegagalan Man City di Liga Champions membuat Pep Guardiola menjadi murka.
Dikutip BolaSport.com dari Mirror, pelatih asal Spanyol itu telah mempersilakan 8 pemain inti Man City untuk pergi di akhir musim ini.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Mirror.co.uk |