BOLASPORT.COM - Tim bola voli Daejeon JungKwanJang Red Sparks segera menghadapi pertandingan playoff Liga Voli Korea musim 2024-2025.
Red Sparks juga dituntut memaksimalkan pemain yang ada untuk melakoni laga penting kontra Suwon Hyundai E&C Hillstate.
Tim besutan Ko Hee-jin itu tampaknya sudah tak ada waktu lagi jika harus menunggu pemulihan cedera dari Vanja Bukilic dan Park Eun-jin.
Red Sparks sudah harus menghadapi laga pertama babak playoff pada Selasa (25/3/2025).
Dua pemain tampaknya sudah diputuskan untuk menggantikan peran Bukilic sebagai outside hitter dan peran Park Eun-jin di pos middle blocker.
Kabar dua pemain pengganti semakin meyakinkan setelah juga terdengar ke telinga kapten Red Sparks, Yeum Hye-seon.
Mereka adalah Jeon Da-bin dan Lee Seon-woo.
Namun, ada keputusan berani yang berani diambil oleh pelatih Ko Hee-jin.
Pelatih berusia 44 tahun itu tidak memilih middle blocker asli untuk mengisi pos yang ditinggalkan Park Eun-jin.
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | MyDaily.co.kr |