BOLASPORT.COM - Timnas Indonesia akan bertanding melawan Bahrain pada lanjutan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Pertandingan kedua tim akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (25/3).
Bagi Indonesia, pertandingan tersebut jadi misi yang wajib mereka menangkan untuk kembali membuka kans untuk lolos ke Piala Dunia.
Kekalahan dari Australia membuat skuad Garuda harus turun ke posisi keempat klasemen Grup C dan membuat peluang mereka lolos otomatis semakin sulit.
Selain itu, posisi Patrick Kluivert di kursi kepelatihan akan semakin sulit saat kembali gagal menghasilkan kemenangan.
Untungnya, komposisi pemain di timnas Indonesia saat ini cukup solid karena beberapa pemain berkarir di Eropa.
Dilansir BolaSport.com dari laman penyedia data Transfermakrt, Indonesia memiliki nilai pasar sekitar Rp634 miliar.
Melawan Bahrain, mereka akan kehilangan pemain termahal yakni Mees Hilgers dengan nilai pasar diperkirakan mencapai Rp156 miliar.
Total skuad Garuda akan datang dengan kekuatan tim senilai Rp478 Miliar di laga besok.
Editor | : | Bagas Reza |
Sumber | : | Transfermarkt.com |