BOLASPORT.COM - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir memantau langsung latihan timnas Indonesia pada Minggu (23/3).
Sebelumnya, dia hadir untuk melakukan sidak ke Stadion Utama Gelora Bung Karno Jakarta.
Stadion tersebut akan jadi venue laga antara timnas Indonesia melawan Bahrain pada 25 Maret.
Secara fasilitas SUGBK sudah siap untuk menggelar duel penting tersebut.
Satu yang jadi sorotan adalah mental pemain timnas pasca kekalahan telak 5-1 dari Australia pada putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Hasil ini sekaligus membuat posisi Patrick Kluivert semakin terancam di kursi pelatih kepala.
Selain itu, mereka harus kehilangan Mees Hilgers di laga nanti karena cedera.
Erick Thohir menjelaskan bahwa dia sengaja untuk melihat langsung sesi latihan timnas.
Menurutnya, saat in yang terpenting adalah soal kekompakan karena mereka butuh momen untuk bangkit.
Editor | : | Bagas Reza |
Sumber | : |