Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kim Sang-sik Kesulitan Cari Pemain untuk Lawan Manchester United, AFF Turun Tangan

By Arif Setiawan - Rabu, 30 April 2025 | 19:15 WIB
Manchester United saat menghadapi Ipswich Town pada lanjutan Liga Inggris 2024-2025.
OLI SCARFF / AFP
Manchester United saat menghadapi Ipswich Town pada lanjutan Liga Inggris 2024-2025.

BOLASPORT.COM - Beberapa pemain dikabarkan menolak memperkuat tim ASEAN All-Stars melawan Manchester United.

Nama terbaru yang disebut-sebut tak ingin membela ASEAN All-Stars adalah bek timnas Indonesia, Muhammad Ferarri.

Hal tersebut tak terlepas dari pernyataan pelatih Persija, Carlos Pena.

Carlos Pena menilai Ferarri lebih baik untuk fokus memperkuat Persija.

Apalagi duel melawan Manchester United hanyalah sebuah laga persahabatan.

"Menurutku lebih penting bermain di liga daripada laga persahabatan."

“Persija masih punya target dan saya pikir lebih baik dia bermain untuk klubnya,” kata Carlos Pena.

Selain Muhammad Ferarri, ada dua pemain lain yang dikabarkan menolak panggilan Kim Sang-sik ke ASAEN All-Stars.

Dua pemain tersebut yakni Dominic Tan dan Sergio Aguero dari Malaysia.

Baca Juga: Media Vietnam: Gerald Vanenburg Bisa Dipecat jika Timnas U-23 Indonesia Kalah dari Vietnam di ASEAN Cup U-23 2025


Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : Soha.vn

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X