Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Final Four Proliga 2025 - Megawati Dkk Wajib Jaga Mental Saat Pelatih Petrokimia Merasa Getir Usai Gulung Electric PLN

By Agung Kurniawan - Minggu, 4 Mei 2025 | 06:20 WIB
Pelatih Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia, Jeff Jiang Jie, memberikan instruksi dalam laga melawan Jakarta Electric PLN pada final four Proliga 2025 di GOR Jatidiri, Semarang, Jawa Tengah, Kamis (24/4/2025).
MOCHAMAD SADHELI/KOMPAS.COM
Pelatih Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia, Jeff Jiang Jie, memberikan instruksi dalam laga melawan Jakarta Electric PLN pada final four Proliga 2025 di GOR Jatidiri, Semarang, Jawa Tengah, Kamis (24/4/2025).

BOLAPORT.COM - Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia masih harus bersabar untuk memastikan langkah mereka hingga hari terakhir babak final four Proliga 2025.

Hasil manis didapatkan oleh Petrokimia tatkala menjalani laga terakhir babak final four Proliga 2025, Sabtu (3/5/2025) di GOR Sritex, Solo, Jawa Tengah.

Tim yang diperkuat oleh Megawati Hangestri Pertiwi tersebut tampil sempurna untuk menumbangkan Jakarta Electric PLN dengan skor 26-24, 25-18, 25-20.

Dari raihan tersebut, Petrokimia mendapatkan tiga poin penuh untuk menghindari posisi sebagai juru kunci klasemen final four Proliga 2025.

Meski berhasil mengukir kemenangan dalam pertandingan pamungkas fase final four, Jeff Jiang Jie selaku pelatih Petrokimia mengutarakan kesedihannya.

Bagiamana tidak? Sambil tertawa, pria asal China tersebut tak percaya kemenangan telak ini belum cukup membawa timnya melangkah ke final.

Satu tiket masih belum pasti di mana Petrokimia harus menunggu hasil pertandingan antara Jakarta Popsivo Polwan dan Jakarta Pertamina Enduro.

Usai mengalahkan Electric PLN, Petrokimia melejit meninggalkan posisi juru kunci dengan sudah menorehkan total sembilan poin.

Medi Yoku dan kolega hanya terpaut satu angka saja dari Pertamina Enduro yang berada di puncak klasemen sementara yang sudah memastikan diri melaju ke final.

Baca Juga: Rekap dan Klasemen Final Four Proliga 2025 - Megawati dkk Melejit Ungguli Popsivo, Samator Berakhir Juru Kunci


Editor : Agung Kurniawan
Sumber : BolaSport.com

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X