Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Buntut Sorotan Negatif Laga Tim yang Berjuang di Zona Degradasi, PSM Minta Wasit Asing Saat Lawan Barito Putera

By Bagas Reza - Rabu, 14 Mei 2025 | 21:15 WIB
Logo PSM Makassar.
NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM
Logo PSM Makassar.

BOLASPORT.COM - PSM Makassar resmi mengajukan permintaan agar laga lawan Barito Putera dipimpin oleh wasit asing, pada Sabtu (17/5/2025) mendatang.

Buntut sorotan negatif performa wasit dalam laga-laga yang melibatkan tim yang berjuang hindari degradasi, PSM Makassar secara resmi meminta PT LIB untuk menurunkan wasit asing di laga kontra Barito Putera pada Sabtu mendatang.

PSM Makassar akan bertandang ke Barito Putera pada pekan ke-33 Liga 1 di Stadion Demang Lehman, Banjarmasin.

Juku Eja sudah tidak memiliki kepentingan lagi karena sudah dipastikan tak terdegradasi.

Berbeda dengan tuan rumah yang butuh poin maksimal demi mengatrol posisi mereka menghindari jerat degradasi.

Baca Juga: Satu Lagi Klub Milik Polisi Selain Bhayangkara FC, Tri Brata Rafflesia FC Binaan Polda Bengkulu Resmi Promosi ke Liga 3

Laga Liga 1 antara PSM Makassar vs Malut United di Stadion B. J. Habibie, Parepare, Sabtu (10/5/2025).
MALUT UNITED FC
Laga Liga 1 antara PSM Makassar vs Malut United di Stadion B. J. Habibie, Parepare, Sabtu (10/5/2025).

Konfirmasi PSM meminta wasit asing dibenarkan oleh media officer mereka, Sulaiman Abdul Karim.

"Penggunaan wasit asing pada pekan ke-33 Barito Putera Vs PSM Makassar dipandang penting untuk menjaga asas fairness dan profesionalisme di Liga 1," ungkap Sulaiman dilansir BolaSport.com dari Tribun Timur.

Akhir-akhir ini wasit lokal yang memimpin laga-laga yang melibatkan tim yang berjuang di zona degradasi menuai sorotan negatif.


Editor : Bagas Reza
Sumber : Tribun-Timur.com

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X