Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Al Ittihad Juara Liga Arab Saudi, Cristiano Ronaldo Keduluan Karim Benzema Angkat Trofi

By Beri Bagja - Jumat, 16 Mei 2025 | 05:55 WIB
Karim Benzema (kanan) merayakan gol saat Cristiano Ronaldo nelangsa dalam partai Al Nassr vs Al Ittihad di Liga Arab Saudi (7/5/2025). Benzema berhasil juara musim ini, Ronaldo keduluan sukses walau datang lebih awal ke Saudi.
FAYEZ NURELDINE/AFP
Karim Benzema (kanan) merayakan gol saat Cristiano Ronaldo nelangsa dalam partai Al Nassr vs Al Ittihad di Liga Arab Saudi (7/5/2025). Benzema berhasil juara musim ini, Ronaldo keduluan sukses walau datang lebih awal ke Saudi.

BOLASPORT.COM - Al Ittihad resmi menobatkan diri sebagai juara Liga Arab Saudi musim ini, Cristiano Ronaldo keduluan Karim Benzema angkat trofi.

Kepastian juara untuk Al Ittihad muncul berkat hasil pertandingan pekan ke-32 Liga Arab Saudi, Kamis (15/5/2025).

Bertamu ke markas Al Raeed, tim asuhan Laurent Blanc menumpas tuan rumah 3-1.

Hasil ini menjadikan Al Ittihad meraih 77 poin di puncak klasemen.

Posisi mereka mustahil lagi disalip tim runner-up, Al Hilal.

Al Hilal baru mengemas 68 poin setelah menjalani 31 partai.

Punya tiga pertandingan sisa, mereka sebenarnya bisa menyamai koleksi 77 angka Al Ittihad jika menang terus dan sang rival gagal menambah poin.

Akan tetapi, Al Hilal bakal tetap menyerah karena kalah head to head dari Karim Benzema dkk (3-1, 1-4).

Al Ittihad pun berhasil merebut kembali mahkota yang sempat diambil alih Al Hilal musim lalu.

Ini merupakan gelar ke-9 bagi klub beralias Nadi Al Watan di Liga Arab Saudi.


Editor : Beri Bagja
Sumber : Soccerway.com

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X