BOLASPORT.COM - AC Milan segera meresmikan Igli Tare sebagai direktur olahraga baru yang bakal menandakan awal revolusi besar di tubuh Rossoneri.
Audisi berlarut-larut AC Milan untuk mengisi jabatan direktur olahraga yang lowong kelihatannya sebentar lagi berakhir.
Igli Tare adalah nama yang mencuat sebagai kandidat kuat pemenangnya.
Menurut pakar transfer Fabrizio Romano, Selasa (20/5/2025), manajemen Milan dan Tare segera mencapai kesepakatan.
Kedua pihak tinggal membereskan negosiasi secara formal.
Dikutip BolaSport.com dari Corriere della Sera, eks bomber Lazio tersebut menyetujui ikatan kerja dua tahun di Milan.
Tare juga memiliki opsi untuk mendapatkan kontrak satu tahun tambahan.
Pria Albania berusia 51 tahun itu melampaui sederet kandidat direttore sportivo (DS) alias direktur olahraga lain untuk mengepalai bidang perekrutan Milan.
Beberapa calon yang hilir mudik dalam pemberitaan adalah Andrea Berta, Fabio Paratici, Giovanni Manna, Fabio Paratici, Cristiano Giuntoli, sampai Lee Congerton.
Milan harus memastikan kursi direktur olahraga segera terisi.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Corriere.it, Sportmediaset.mediaset.it, x.com/FabrizioRomano |