Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Malaysia Masters 2025 - Menggila dengan Skor 21-9, Apriyani/Febi Berhasil Tembus Semifinal Usai Comeback Taklukkan Unggulan

By Nestri Y - Jumat, 23 Mei 2025 | 15:18 WIB
Apriyani Rahayu/Febi Setianingrum sukses memenangi babak perempat final Malaysia Masters 2025 setelah menaklukkan unggulan Taiwan, Jumat (23/5/2025).
PBSI
Apriyani Rahayu/Febi Setianingrum sukses memenangi babak perempat final Malaysia Masters 2025 setelah menaklukkan unggulan Taiwan, Jumat (23/5/2025).

BOLASPORT.COM - Apriyani Rahayu/Febi Setianingrum berhasil memenangi babak perempat final Malaysia Masters 2025 dengan mengalahkan lawan berstatus unggulan. Mereka jadi wakil Indonesia pertama yang melangkah ke semifinal.

Apriyani/Febi menghadapi ganda putri unggulan delapan, Hsu Yin-Hui/Lin Jhih Yun pada babak perempat final di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia, Jumat (23/5/2025).

Perjuangan mereka terbilang tidak mudah dalam menemukan celah lawan asal Taiwan.

Butuh beberapa kali reli dan smes dalam usaha Apriyani/Febi untuk menembus defens solid pasangan ranking 17 dunia.

Dalam laga hari ini, Apriyani/Febi juga sempat mengalami keputusan 'aneh' dari hakim garis pada gim kedua.

Akan tetapi, kesabaran mereka dan telaten untuk terus menyerang membuat kombinasi baru Indonesia menemukan keserasian hingga mampu menang dalam laga tiga gim untuk memastikan tiket semifinal.

Baca Juga: Malaysia Masters 2025 - Herry IP Geram, Segera Minta BAM Ajukan Protes Resmi ke BWF Gara-gara Wasit Kontroversial

Apriyani/Febi memulai gim pertama dengan keunggulan cepat 5-1.

Namun beberapa kesalahan dan kurang jeli dalam bertahan membuat mereka disamakan 5-5.

Apriyani/Febi berbalik jadi yang tertekan saat serangan mereka justru berujung eror.


Editor : Agung Kurniawan
Sumber : BolaSport.com

Komentar (1)
belum juara kok

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X