BOLASPORT.COM - Pembalap Ducati, Marc Marquez, berhasil keluar sebagai yang tercepat pada sesi FP1 MotoGP Inggris 2025.
Sesi latihan bebas 1 alias free practice 1 (FP1) MotoGP Inggris 2025 dirampungkan dengan baik oleh Marquez, Jumat (23/5/2025).
Mengaspal di Sirkuit Silverstone, Inggris, Baby Alien melesat di urutan pertama dengan waktu lap terbaiknya 1 menit 58,702 detik.
Raihan Marquez ditempel ketat oleh Franco Morbidelli dari VR46 Racing Team dengan gap sebesar 0,365 detik.
Sementara itu, kesulitan dialami rekan setim Marquez, Francesco Bagnaia yang harus menuntaskan sesi 45 menit ini di urutan kedelapan.
Persaingan pada sesi FP1 MotoGP Inggris 2025 diwarnai dengan skorsing 10 menit yang harus dijalani Fabio Quartararo dari Yamaha.
Di sisi lain, andalan Ducati yaitu Marc Marquez langsung melejit dengan menduduki posisi pertama usai menorehkan waktu lap terbaik 1 menit 59,810 detik.
Awal yang solid juga ditunjukkan rekan setim Marquez, Francesco Bagnaia yang langsung berada di urutan keenam dengan gap 1,017 detik.
Langkah menjanjikan diunjukkan Marco Bezzecchi yang melaju bersama Aprilia, berjarak 0,186 detik dari Marquez dengan duduk di urutan kedua.
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | MotoGP.com |