Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Lacazette Kembali Gemilang di Stadion Emirates, Arsenal Sukses Tekuk West Brom

By Verdi Hendrawan - Selasa, 26 September 2017 | 04:11 WIB
Striker Arsenal, Alexandre Lacazette, saat merayakan gol kedua yang dia cetak ke gawang West Bromwich Albion dalam laga Liga Inggris 2017-2018 di Stadion Emirates, London, Inggris, pada Senin (25/9/2017).
IAN KINGTON / AFP
Striker Arsenal, Alexandre Lacazette, saat merayakan gol kedua yang dia cetak ke gawang West Bromwich Albion dalam laga Liga Inggris 2017-2018 di Stadion Emirates, London, Inggris, pada Senin (25/9/2017).

Arsenal berhasil merangsek naik ke papan atas klasemen Liga Inggris 2017-2018 pada pekan keenam setelah menang 2-0 atas West Bromwich Albion di Stadion Emirates, Senin (25/9/2017).

Bermain di hadapan pendukungnya sendiri, Arsenal berhasil tampil Pada babak pertama Arsenal tampil sangat mendominasi laga. Tercatat, The Gunners memiliki 70 persen penguasaan bola.

Namun, jumlah peluang yang tercipta tidak terlalu mencolok seperti penguasaan bola. Arsenal hanya memiliki 16 tembakan dengan enam di antaranya tepat sasaran.

Sedangkan West Bromwich Albion yang lebih banyak tertekan juga tetap mampu memiliki tujuh peluang dengan tiga shots on target.

Keungulan Arsenal sudah berhasil tercipta pada menit ke-20 melalui tandukan Alexandre Lacazette.

Striker 26 tahun itu sukses memanfaatkan bola muntah hasil tendangan bebas Alexis Sanchez yang sempat berhasil diblok kiper Ben Foster dan membentur mistar gawang.

(Baca Juga: Siapa Lawan Terberat Chelsea di Fase Grup Liga Champions? Jawaban Antonio Conte Mengejutkan)

Gol kedua Arsenal pada laga ini juga kembali dicetak Lacazette pada menit ke-67 melalui eksekusi tendangan penalti.

Penalti tersebut didapat Arsenal setelah Aaron Ramsey dijatuhkan bek West Brom, Allan Nyom, yang berusaha mempertahankan bola agar bergulir keluar lapangan pertandingan.

Dua gol tersebut membuat Lacazette menjadi pemain Arsenal pertama yang sukses selalu mencetak gol di tiga laga kandang pertama sejak Brian Marwood yang sukses menorehkan hal yang sama pada 1988.


Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X