Melihat pemain kesayangan membelot ke tim lawan tentu menimbulkan rasa kecewa terutama di pihak suporter. Luis Figo jadi contoh paling fenomenal.
Apalagi tim tersebut punya label sebagai rival abadi, si pemain bisa mendapat perlakuan tak nyaman saat bertemu lagi.
Pada awal milenium, mantan pesepak bola terbaik dunia Luis Figo pernah merasakan ketidaknyamanan itu.
Hengkang dari Barcelona, Figo yang awalnya mengukuhkan setia malah menyeberang ke klub lain pada 24 Juli 2000.
Musuh bebuyutan Barcelona yaitu Real Madrid menjadi klub baru pria asal Portugal.
Sejak saat itu otomatis ia menjadi pemain paling dibenci Barcelonistas.
(Baca Juga: Sejarah Hari Ini, Luis Figo Jadi Pemain Termahal Dunia Sekaligus Dibenci Fan Barcelona)
Segala cacian keluar dari mulut fan Barca, mulai dari "Judas", "pengkhianat", "bajingan", dan "mata duitan" untuk Figo yang berlaga di lapangan.
Figo sendiri di Madrid mempunyai tugas yang cukup sulit saat bertemu Barcelona di laga bertajuk el clasico.
Ia menjadi pemain andalan melakukan sepak pojok.
Editor | : | Jalu Wisnu Wirajati |
Sumber | : | Dari Berbagai Sumber |
Komentar