Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Indonesia Vs Kamboja - Marinus Wanewar Punya Janji Mulia

By Ferril Dennys Sitorus - Rabu, 23 Agustus 2017 | 14:24 WIB
Penyerang timnas U-22 Indonesia, Marinus Wanewar mencoba lepas dari kawalan pemain timnas U-22 Timor Leste, Feliciano Goncalves pada laga ketiga Grup B SEA Games 2017 di Stadion MP Selayang, Selangor, 20 Agustus 2017.
FERI SETIAWAN/BOLASPORT.COM
Penyerang timnas U-22 Indonesia, Marinus Wanewar mencoba lepas dari kawalan pemain timnas U-22 Timor Leste, Feliciano Goncalves pada laga ketiga Grup B SEA Games 2017 di Stadion MP Selayang, Selangor, 20 Agustus 2017.

Penyerang Marinus Wanewar mengaku yakin tim nasional (timnas) U-22 Indonesia bisa lolos ke semifinal cabang olahraga sepak bola SEA Games 2017.

"Saya yakin. Pasti kami lolos," kata Marinus kepada BolaSport.com, Rabu (23/8/2017).

Skuad Garua Muda berhasil menjaga peluang untuk lolos ke semifinal setelah menahan imbang Vietnam dengan skor 1-1 pada Selasa (22/8/2017).

Tambahan satu poin menempatkan pasukan Luis Milla di peringkat ketiga dengan merangkum 8 angka. Mereka terpaut dua angka dari Vietnam dan Thailand di posisi teratas.

Dalam laga terakhir pada Kamis (24/8/2017), Evan Dimas dan kawan-kawan akan melawan Kamboja. Sementara itu, Vietnam dan Thailand akan saling bunuh untuk memperebutkan tiket ke babak empat besar.

Demi mengamankan tiket semifinal, Indonesia diharapkan bisa meraih kemenangan besar setidaknya tiga gol tanpa balas. Selisih gol akan sangat menentukan jika Thailand dan Vietnam bermain imbang.

Marinus menyatakan tim akan menguasai pertandingan sejak awal laga untuk meraih kemenangan.

"Kami harus keluar menyerang dan kuasai bola supaya kita bisa dapat hasil yang baik. Tetap fokus dalam bertahan dan jangan sampai kebobolan," ujar pemain yang mengidolakan Robinho tersebut.

Marinus juga mengaku yakin Indonesia bisa meraih emas pada SEA Games 2017. Bahkan, pemain asal Papua tersebut sudah memiliki nazar andaikan Indonesia tampil sebagai juara.

"Saya yakin sekali kalau tahun ini, kami meraih emas. Saya juga akan memberikan ucapan syukur buat gereja. Berkat Tuhan, saya bisa seperti ini sekarang," tutur Marinus.

Sepak bola Indonesia memang sudah lama tidak berprestasi di panggung internasional sejak terakhir meraih medali emas pada SEA Games 1991.


Editor : Ferril Dennys Sitorus
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Inter
37
93
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Bologna
38
68
5
Atalanta
36
66
6
Roma
37
63
7
Lazio
37
60
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
37
53
10
Napoli
37
52
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X