Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Sang Mantan Ungkap Penyebab Casey Stoner Hengkang dari Ducati

By Samsul Ngarifin - Jumat, 24 November 2017 | 13:59 WIB
Pebalap penguji Ducati asal Australia, Casey Stoner, mengancingkan bajunya sebelum turun pada tes pramusim pertama di Sirkuit Sepang, Malaysia, Selasa (2/2/2016).
MOHD RASFAN/AFP PHOTO
Pebalap penguji Ducati asal Australia, Casey Stoner, mengancingkan bajunya sebelum turun pada tes pramusim pertama di Sirkuit Sepang, Malaysia, Selasa (2/2/2016).

Mantan Team Principal Honda Racing Corporation (HRC), Livio Suppo, membeberkan penyebab hengkangnya Casey Stoner dari Ducati pada 2011.

Sebelum bekerja di HRC, Livio Suppo terlebih dahulu bekerja di tim Ducati pada periode 2003-2010.

Dia adalah sosok kunci yang berhasil merekrut Casey Stoner ke tim Ducati dari tim LCR Honda.

Bersama Suppo, Casey Stoner berhasil merengkuh gelar juara dunia MotoGP pertamanya pada 2007.

(Baca juga: Ingin Rasakan Sensasi Berbeda, Pebalap F1 Ini Ternyata Penasaran Jajal MotoGP) 

Namun Casey Stoner kemudian memutuskan untuk bergabung dengan tim Repsol Honda pada 2011 atau satu tahun setelah Livio Suppo pindah ke HRC.

Dilansir BolaSport.com dari Tuttomotoriweb, Jumat (24/11/2017), Livio Suppo menyebut ketertarikan Ducati pada Jorge Lorenzo adalah biang kerok Casey Stoner hengkang dari Ducati.

"Tahun 2009 Ducati menginginkan Jorge Lorenzo dengan segala cara, bagi saya itu adalah kesalahan karena saya pikir dia tidak ingin meninggalkan Yamaha," kata Livio Suppo.

Ternyata tawaran tersebut membuat pebalap asal Australia itu marah.

"Tawaran tersebut keluar dan Stoner menjadi marah dan inilah salah satu alasan yang membuatnya hengkang," ucap Suppo.


Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : tuttomotoriweb.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
36
83
2
Man City
35
82
3
Liverpool
36
78
4
Aston Villa
36
67
5
Tottenham
35
60
6
Newcastle
35
56
7
Chelsea
35
54
8
Man United
35
54
9
West Ham
36
49
10
Bournemouth
36
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
34
87
2
Girona
35
75
3
Barcelona
34
73
4
Atlético Madrid
34
67
5
Athletic Club
34
61
6
Real Sociedad
34
54
7
Real Betis
34
52
8
Valencia
34
47
9
Villarreal
34
45
10
Getafe
34
43
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
35
71
3
Juventus
35
66
4
Bologna
35
64
5
Atalanta
34
60
6
Roma
35
60
7
Lazio
35
56
8
Napoli
35
51
9
Fiorentina
34
50
10
Torino
35
47
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X