Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

eSports: Dari Dipertanyakan, Dilirik Jokowi, Hingga Sumbang 'Emas' Asian Games 2018

By Senin, 3 September 2018 | 16:08 WIB
 Tim India saat menghadapi Laos di turnamen eSports
GOH CHAI HIN/AFP
Tim India saat menghadapi Laos di turnamen eSports

Olahraga elektronik atau umum disingkat eSports, sedang naik daun. Terutama. setelah kompetisi ini diikutkan sebagai salah satu cabang olahraga eksibisi yang dipertandingkan pada Asian Games 2018.

Penulis: Samuel Agung Pratama

Namun, sejak pertama sampai sekarang, kontroversi kerap bermunculan mengenai kelayakan eSports sebagai cabang olahraga.

Maklum, penggiat eSports dalam melakukan aktivitasnya mayoritas hanya duduk, menatap layar atau monitor, dan cuma jari-jarinya yang aktif bergerak menekan gawai, keyboard, mouse, ataupun joystick.

Kondisi atlet eSports juga sangat jauh berbeda jika dibandingkan dengan atlet olahraga tradisional, yang dalam banyak disiplin harus menggerakkan hampir semua bagian otot di tubuhnya.

Atas dasar ini, tidak aneh jika banyak yang beranggapan bahwa eSports bukanlah sebuah olahraga.

Terlepas dari berbagai kontroversi yang melingkupi eSports, ternyata olahraga elektronik ini pernah mendapatkan perhatian yang menarik dari Presiden Joko Widodo (Jokowi).

(Baca Juga: Kiper Keturunan Indonesia Dapat Nilai 7,5 Usai Catat Clean-sheet Vs Napoli)

Saat itu, Presiden Jokowi sedang menghadiri pembukaan Pasanggirinas dan Kejurnas Silat ASAD di Jakarta Timur pada 2017 lalu.

Presiden Jokowi menginginkan Indonesia untuk memiliki pendidikan kejuruan yang variatif, salah satunya adalah jurusan eSports.

"Mengapa tidak kita bikin jurusan megatronika, jurusan logistik, jurusan retail, jurusan animasi, atau bahkan jurusan eSports?" ujar Presiden Jokowi, Selasa, 8 Agustus 2017, seperti BolaSport.com kutip dari Tempo.co.

Menurut Presiden Jokowi, jurusan atau pendidikan kejuruan yang ada saat ini terlalu monoton. Dengan kata lain, minim perubahan dikarenakan nyaris tidak ada perubahan besar selama bertahun-tahun.

(Baca Juga: Tanpa Cristiano Ronaldo, Karim Benzema Rayakan Awal Musim Terbaik)

Sebelumnya, eSports dipastikan akan tampil sebagai cabang olahraga resmi dalam Asian Games ke-19 di Hangzhou, China pada 2022.

Hal itulah yang kemudian mendasari eSport dijadikan sebagai cabang olahraga eksibisi yang dipertandingkan pada Asian Games 2018.

Dalam perhelatan Asian Games ke-18 ini, Indonesia juga berhasil menyabet medali emas.

Medali emas tersebut diraih oleh atlet Ridel Yesaya Sumarandak di kategori permainan Clash Royale.

Namun, sebagai cabang olahraga yang masih berstatus sebagai pertandingan demonstrasi atau eksibisi, medali yang diperebutkan ini tidak akan masuk hitungan sehingga tidak mempengaruhi peringkat klasemen medali dari negara peserta Asian Games 2018.


Editor : Firzie A. Idris
Sumber : Bolasport.com; Tempo.co

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
33
74
2
Liverpool
33
74
3
Man City
32
73
4
Aston Villa
34
66
5
Tottenham
32
60
6
Newcastle
32
50
7
Man United
32
50
8
West Ham
34
48
9
Chelsea
31
47
10
Brighton
32
44
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
32
55
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
32
47
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
32
81
2
Barcelona
32
70
3
Girona
32
68
4
Atlético Madrid
32
61
5
Athletic Club
32
58
6
Real Sociedad
32
51
7
Real Betis
32
48
8
Valencia
32
47
9
Villarreal
32
42
10
Getafe
32
40
Klub
D
P
1
Inter
33
86
2
Milan
33
69
3
Juventus
33
64
4
Bologna
33
62
5
Roma
32
55
6
Atalanta
32
54
7
Lazio
33
52
8
Napoli
33
49
9
Fiorentina
32
47
10
Torino
33
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.