Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lionel Messi Selamatkan Keylor Navas dari Kudeta Gianluigi Donnarumma

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Sabtu, 25 September 2021 | 12:15 WIB
Megabintang Paris Saint-Germain, Lionel Messi, menyelamatkan Keylor Navas dari kudeta kiper anyar, Gianluigi Donnarumma.
TWITTER.COM/JOURNALDUPSG
Megabintang Paris Saint-Germain, Lionel Messi, menyelamatkan Keylor Navas dari kudeta kiper anyar, Gianluigi Donnarumma.

BOLASPORT.COM - Megabintang Paris Saint-Germain (PSG), Lionel Messi, menyelamatkan Keylor Navas dari kudeta kiper anyar, Gianluigi Donnarumma.

PSG melakukan gebrakan besar dalam bursa transfer musim panas 2021 dengan mendatangkan sejumlah pemain bintang.

Salah satu rekrutan Les Parisiens adalah kiper timnas Italia, Gianluigi Donnarumma.

Donnarumma didatangkan PSG dari AC Milan dengan status bebas transfer karena kontraknya sudah habis.

Baca Juga: Donnarumma Jarang Main di PSG, Lionel Messi Jadi Penyebabnya?

Selain itu, Donnarumma juga memutuskan untuk tidak memperpanjang kontraknya di AC Milan.

Kedatangan Donnarumma saat itu memang dinilai akan membuat persaingan kiper di PSG semakin memanas.

Pasalnya, PSG masih memiliki kiper hebat dalam diri Keylor Navas yang mereka datangkan dari Real Madrid.

Donnarumma sendiri juga baru saja mendapatkan gelar Pemain Terbaik EURO 2020 bersama timnas Italia.


Editor : Ade Jayadireja
Sumber : Corrier della Serra, Marca

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X