Akhirnya, Jose Mourinho Akan Mainkan Bek Termahal Manchester United

By Sri Mulyati - Senin, 28 Agustus 2017 | 21:47 WIB
Gestur tubuh bek Manchester United, Victor Lindelof, saat meminta bola kepada rekannya dalam pertandingan pramusim International Champions Cup (ICC) 2017 menghadapi FC Barcelona di Stadion FedExField, Landover, Amerika Serikat, pada 26 Juli 2017. (BRENDAN SMIALOWSKI / AFP)

Jose Mourinho akhirnya buka suara mengenai kepastian bermain Victor Lindelof.

Bek asal Swedia tersebut didatangkan dari Benfica pada bursa transfer musim ini dengan harga 30 juta poundsterling (setara Rp 517 miliar).

Harga itu menjadikan Lindelof sebagai bek termahal yang pernah dibeli Manchester United.

Nilai yang tinggi tersebut tak lantas menjamin kesempatan rutin di skuat utama United.

Hingga pekan ketiga Liga Inggris, Lindelof belum pernah sekali pun diturunkan oleh Jose Mourinho.

Pelatih asal Portugal tersebut sempat memasang Lindelof pada laga Piala Super Eropa melawan Real Madrid.

Dari laga tersebut, Mourinho mengaku bahwa ia terlalu dini memasang Lindelof.

BACA JUGA: Manchester United Siap Lepas 5 Pemain Sebelum Bursa Transfer Ditutup

Setelah tiga minggu, Mourinho akhirnya mengonfirmasi tentang tanggal pasti dimainkannya Victor Lindelof.

"Saya harus mengakui bahwa kemampuan Victor Lindelof meningkat setiap harinya," ujar Mourinho seperti dilansir BolaSport.com dari Express.co.uk.