Sudah Hampir Hengkang, Mesut Oezil Masih Repotkan Arsenal

By Scholastica Novena M.P.K - Selasa, 17 Oktober 2017 | 16:28 WIB
Ekspresi Mesut Oezil setelah Arsenal takluk 1-5 dari Bayern Muenchen pada partai pertama babak 16 besar Liga Champions di Allianz Arena, Rabu (15/2/2017). (CHRISTOF STACHE/AFP)

Mesut Oezil sebentar lagi bakal berstatus bebas transfer karena kontraknya akan habis di Arsenal akhir musim ini.

Dilansir BolaSport.com dari Mirror, Arsenal dikabarkan bakal membuka peluang untuk menjual sang pemain Jerman pada Januari 2018.

Hal tersebut menandakan bahwa sisa masa abdi Oezil di klub asuhan Arsene Wenger tinggal 2,5 bulan.

Namun tampaknya Arsenal tak akan gampang mencari klub yang mau membeli Oezil.

(Baca juga: David Moyes Tak Pernah Inginkan Marouane Fellaini di Manchester United)

Manchester City masih kukuh untuk mendapatkan Alexis Sanchez dan tidak tertarik memboyong Oezil.

Sementara itu Inter Milan yang awalnya mengincar dikabarkan menutup pintu masuk untuk playmaker Jerman itu.

Penyebabnya Inter saat ini sedang tak butuh pemain baru karena skuat Luciano Spalletti mempunyai stok pemain berlebih.


Gelandang Arsenal, Mesut Oezil, berduel dengan pemain West Bromwich Albion, Allan Nyom, dalam lanjutan Premier League di Stadion Emirates, Senin (26/12/2016). (IAN KINGTON/AFP)

Oezil juga sempat erat dikaitkan dengan kepindahan ke Manchester United.