Pelatih Manchester City: Jangan Samakan Kevin de Bruyne dengan Lionel Messi!

By Scholastica Novena M.P.K - Selasa, 17 Oktober 2017 | 20:19 WIB
Pelatih Manchester City, Pep Guardiola (kanan), berbicara dengan Kevin de Bruyne saat sang pemain digantikan dalam laga Liga Inggris lawan Stoke City di Stadion Etihad, Manchester, 14 Oktober 2017. (OLI SCARFF/AFP)

Pelatih Manchester City , Pep Guardiola, mengungkapkan bahwa Kevin de Bruyne belum bisa disamakan dengan Lionel Messi.

Menurut sang pelatih, Kevin de Bruyne harus membantu Manchester City untuk memenangi banyak trofi dulu sebelum ia dijuluki salah satu pemain terbaik dunia seperti Lionel Messi.

Guardiola pun sebenarnya mengharapkan bahwa De Bruyne dan para pemain lain Man City kelak mampu menyabet gelar tersebut.

"Hal tersebut sangat hebat untuk tim saya karena kami dapat memenangi banyak laga," ucap Guardiola.

(Baca Juga: Incar Marcos Alonso sebagai Pengganti Jordi Alba, Barcelona Kurang Teliti)

Namun, dalam membantu De Bruyne untuk mencapai level Messi tersebut, Guardiola mengaku enggan membandingkannya dengan sang bintang Barcelona.


Gelandang Manchester City, Kevin de Bruyne (kiri), beraksi dalam partai Liga Inggris lawan Stoke City di Stadion Etihad, Manchester, 14 Oktober 2017.(LINDSEY PARNABY / AFP)

"Dia sangat ingin bertanding di setiap laga, dia bertarung hingga akhir, namun membandingkan dengan Messi tidak akan membantunya," ujar Guardiola.

Bagi sang pelatih asal Spanyol tersebut, membandingkan De Bruyne dengan Messi hanya akan menambah tekanan dan beban buat pemainnya.

Dilansir BolaSport.com dari Telegraph, Guardiola pun memang mengakui dan mengagumi kehebatan Lionel Messi.