Manchester United Vs Tottenham Hotspur - The Lilywhites Bisa Cetak Gol Kapan Pun Mereka Mau

By Kautsar Restu Yuda - Sabtu, 28 Oktober 2017 | 09:23 WIB
Para pemain Tottenham Hotspur merayakan gol Harry Kane ke gawang Liverpool pada partai Liga Inggris di Stadion Wembley, Minggu (22/10/2017). (LINDSEY PARNABY/AFP)

Manchester United perlu waspada pada sepanjang laga ketika menghadapi Tottenham Hotspur.

Manchester United bakal menghadapi Tottenham Hotspur dalam laga lanjutan Liga Inggris pekan ke-10, Sabtu (28/10/2017).

Tim besutan Jose Mourinho perlu menjaga fokus dan konsentrasi sepanjang 90 menit laga.

Sebabnya, Tottenham selalu berbahaya dalam setiap periode laga.

(Baca Juga: Manchester United Vs Tottenham Hotspur - Harry Kane Bakal Berpijak di Ladang Tandus)

Seperti dikutip BolaSport.com dari Soccerway, gol yang diciptakan skuat asuhan Mauricio Pochettino itu musim ini terdistribusi cukup merata sejak menit pertama hingga akhir laga.

Distribusi gol Tottenham yang apik ini akan tampak ketika 90 menit waktu laga dibagi menjadi enam kurun waktu atau per 15 menit.

Pada 15 menit awal, Tottenham mampu mencetak tiga gol.

(Baca Juga: Manchester United Vs Tottenham Hotspur - Romelu Lukaku Bidik Kemenangan Pertama)

Torehan tiga gol itu secara konsisten terjaga ke periode menit berikutnya, yaitu menit 16-30 dan 31-45 atau hingga babak pertama usai.