Mantan Manajer Manchester City Ingin Gantikan Posisi Juergen Klopp di Liverpool

By Kautsar Restu Yuda - Kamis, 9 November 2017 | 20:27 WIB
Reaksi manajer Liverpool FC, Juergen Klopp, sebelum dimulainya laga leg pertama babak kualifikasi Liga Champions kontra Hoffenheim di Stadion Rhein-Neckar-Arena, Sinsheim, Selasa (15/8/2017). (DANIEL ROLAND/AFP)

Mantan Manajer Manchester City, Sven-Goran Eriksson, mengaku senang jika bisa melatih FC Liverpool.

Eriksson sejauh ini baru melatih dua klub di kasta tertinggi Liga Inggris.

Pelatih asal Swedia itu juga pernah melatih timnas Inggris, namun pasca Piala Dunia 2006 ia dipecat oleh FA (Federasi Sepak Bola Inggris) dan kemudian membesut Manchester City.

Tiga musim berselang, Eriksson ganti melatih Leicester City.

(Baca Juga: Ilkay Gundogan Ungkap Sosok Kunci Penampilan Sempurna Manchester City)

Dalam kurun waktu tiga musim tersebut, pria yang kini berusia 69 tahun itu sempat melatih timnas Meksiko, Notts County (klub League Two, kasta keempat Liga Inggris), dan timnas Pantai Gading.

Kini, Eriksson tengah menganggur setelah dipecat klub Liga China, Shenzhen FC, pada Juni 2017.

Eriksson mengaku bahwa ia akan sangat senang jika bisa berkesempatan membesut Liverpool.

(Baca Juga: Arsenal Bakal Rekrut Gelandang Seharga Rp 313,7 Miliar untuk Gantikan Mesut Oezil)

"Saya senang untuk mengelola Liverpool," kata Eriksson kepada Daily Star, dikutip BolaSport.com.