Lewatkan Kesempatan Hattrick, Pemain Inggris Ini Sambangi Rumah Sakit di Tengah Laga demi Lihat Anaknya Lahir

By Dimas Wahyu Indrajaya - Rabu, 22 November 2017 | 13:32 WIB
Winger Wigan Athletic, Ryan Colclough, berselebrasi seperti menggendong bayi usai mencetak gol ke gawang Doncaster Rovers pada Selasa (21/11/2017). Selebrasi itu ia tunjukkan karena di saat yang sama pasangannya melahirkan putra keduanya. (TWITTER.COM/LATICSOFFICIAL)

Selasa (21/11/2017) menjadi hari bahagia bagi pesepak bola Ryan Colclough.

Winger muda 22 tahun yang memperkuat Wigan Athletic kasta ketiga Liga Inggris mencetak dua gol saat melawan Doncaster.

Kebahagiaan Colclough berlipat ganda dengan lahirnya putra keduanya di hari yang sama.

(Baca Juga: Buffon Janji Berikan Jerseynya untuk Rakitic)

Cukup unik di laga tersebut, Colclough yang mempunyai kesempatan mencetak hattrick ditarik keluar di tengah laga tepatnya pada menit ke-60.

Bukannya tanpa alasan, ia ingin bergegas ke rumah sakit tempat pasangannya melahirkan putranya.

Tanpa berganti baju terlebih dahulu, pemain kelahiran Burslem, Stoke-on-Trent, masih memakai jersey tanding saat mengunjungi rumah sakit.

Presiden klub Wigan, David Sharpe, turut bahagia atas lahirnya putra Colclough.

"Selamat untuk Ryan Colclough yang mencetak dua gol malam ini dimana kami meraih kemenangan sebelum ia ditarik keluar untuk melihat putranya lahir!" kata Sharpe yang juga memposting foto Colclough yang masih memakai jersey klub berjuluk The Latics.

Colclough di saat yang sama juga bersyukur bisa mencetak gol, timnya meraih kemenangan, dan anaknya lahir dengan selamat.