Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Manchester City Semakin Kuat, West Ham United Krisis Pemain

By Wisnu Nova Wistowo - Minggu, 3 Desember 2017 | 20:50 WIB
Striker Manchester City, Sergio Aguero (kiri), melakukan selebrasi bersama rekannya asal Jerman, Leroy Sane, usai mencetak gol kedua City ke gawang Huddersfield Town pada pertandingan ulangan babak kelima Piala FA di Stadion Etihad, Manchester, Rabu (1/3/2017). (OLI SCARFF/AFP)

Tidak banyak masalah komposisi pemain yang dialami Manchester City, sebaliknya calon lawan West Ham United tengah mengalami krisis pemain penting.

Man City akan bermain sebagai tuan rumah di Stadion Etihad saat menjamu West Ham pada laga lanjutan Liga Inggris, Minggu (3/12/2017) waktu setempat.

Di laga ini, klub berjulukan The Citizens difavoritkan bisa memetik kemenangan mudah atas West Ham.

Kelengkapan pemain-pemain andalan menjadi salah satu faktor terbesarnya.

Seperti yang dikutip BolaSport.com dari BBC, Leroy Sane berpeluang kembali bermain setelah absen pada laga tengah pekan karena sakit.

Gelandang yang baru memperpanjang kontrak, David Silva, kemungkinan besar akan tampil sebagai starter seusai hanya bermain selama 16 menit saat menang atas Southampton.

Sebaliknya, tim berjulukan The Hammers yang belum pernah menang dalam 8 pertandingan terakhir Liga Inggris, akan semakin kesulitan karena banyaknya pemain yang absen.

(Baca Juga: Relasi Transfer Arsenal dan Manchester United - Setan Merah Beli Seorang Juara, Meriam London Rekrut Pemain Cadangan)

Masalah utama West Ham ada di lini depan karena cedera yang dialami Javier Hernandez (otot paha) dan Andy Carroll (lutut).

Pemain bertahan Winston Reid masih diragukan dapat bermain setelah mengalami cedera otot paha di laga tengah pekan melawan Everton.