West Ham Vs Arsenal - Awasi Menit-menit Awal

By Rabu, 13 Desember 2017 | 15:41 WIB
Ekspresi Manajer West Ham United, David Moyes, saat mengamati jalannya laga lanjutan Liga Inggris 2017-2018 antara West Ham United melawan Chelsea di Stadion The London, London, pada 9 Desember 2017. (IAN KINGTON/AFP)

Pada tiga pertemuan terakhir, West Ham sekali imbang dan dua kali kalah dari Arsenal. Cenderung tak ada peluang. Namun, pertemuan kali ini, Rabu (13/12/2017), bisa lain ceritanya mengingat tuan rumah tengah percaya diri.

Penulis: Dedi Rinaldi

Akhir pekan lalu, secara mengejutkan West Ham, yang kini berada di tangan David Moyes, menekuk Chelsea di Stadion London.

Kini West Ham akan kembali bermain sebagai tuan rumah saat menjamu Arsenal.

Artinya, bukan tidak mungkin Arsenal menemui nasib yang sama dengan Chelsea.

(Baca Juga: Demi Gelar, Promotor Anthony Joshua Rela Kurangi Jatah Mereka dari Pendapatan Pertandingan)

Selain West Ham tengah percaya diri, Arsenal di tangan Arsene Wenger bukan tim yang asing bagi Moyes.

Tentunya Arsenal wajib menyimak fakta tersebut. Apalagi, The Gunners masih saja kerap lengah di sektor belakang.

Pasalnya, West Ham tengah mengembangkan permainan kencang dalam menggedor lawan.


Marko Arnautovic (kedua dari kanan) mencetak gol West Ham United ke gawang Chelsea pada partai Liga Inggris di Stadion London, Sabtu (9/12/2017).(IAN KINGTON/AFP)