Semusim Cuma Diberi 52 Menit, Pemain Buangan Jose Mourinho Kian Ganas

By Septian Tambunan - Rabu, 27 Desember 2017 | 12:35 WIB
Pemain West Ham United, Marko Arnautovic, merayakan gol yang dia cetak ke gawang Newcastle United dalam laga Liga Inggris di Stadion London pada 23 Desember 2017. (IAN KINGTON/AFP)

Seperti dilansir BolaSport.com dari Opta Joe, Arnautovic sukses menggelontorkan lima gol dalam lima penampilan terakhir untuk West Ham di Liga Inggris.

Jumlah gol tersebut sama dengan yang Arnautovic ciptakan dalam 38 pertandingan sebelumnya di Premier League.

(Baca Juga: Jose Mourinho Ulang Kisah Kelam di Inter Milan 8 Tahun Lalu)

Hal ini tak lepas dari kejelian manajer West Ham United, David Moyes.

Dalam lima penampilan terakhir di Liga Inggris, Moyes menggeser Arnautovic dari pemain sayap menjadi striker.