Jose Mourinho Sebut Cedera Kepala Lukaku Tak Serius!

By Putra Rusdi Kurniawan - Selasa, 2 Januari 2018 | 02:41 WIB
Striker Manchester United, Romelu Lukaku (kanan), merayakan gol yang dia cetak ke gawang Bournemouth dalam laga Liga Inggris di Stadion Old Trafford, Manchester, pada 13 Desember 2017. (OLI SCARFF/AFP)

Pelatih Manchester United, Jose Mourinho mengatakan bahwa Romelu Lukaku kemungkinan besar akan absen hingga pekan depan.

Lukaku menderita cedera kepala usai berbebenturan dengan bek Southampton, Wesley Hoedt saat Manchester United berhadapan dengan Southampton pada pekan ke-21 Liga Inggris, Minggu (31/12/2017).

Penyerang asal Belgia ini bahkan harus mendapatkan ditandu keluar lapangan usai berbenturan dengan Hoedt menggunakan bantuan tabung oksigen.

Kehilangan Lukaku yang telah mengemas 10 gol di Liga Inggris tentu menjadi kehilangan besar bagi lini depan United.

(Baca Juga : Jadi Korban Sikutan Pemain Manchester United, Gelandang Southampton Ini Angkat Bicara)

Apalagi Zlatan Ibrahimovic juga belum kembali ke bentuk permainan terbaiknya usai cedera.

Dilansir BolaSport.com dari situs resmi Manchester United, Sang pelatih Jose Mourinho mengatakan bahwa cedera Lukaku tidak terlalu serius.

Sang pemain diprediksi hanya akan absen selama satu pekan.

Mantan penyerang Everton ini dikabarkan hanya absen saat menang atas mantan timnya pada pekan ke-22 Liga Inggris dengan skor 2-0.

(Baca Juga: Siapkan 1,6 Triliun, Manchester United Masih Tawar Paulo Dybala di Bawah Harga)