Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dengan gemilangnya performa para pemain Tottenham Hotspur, tak sedikit dari mereka yang menjadi incaran klub-klub lain.
Penyerang andalan Tottenham, Harry Kane, menjadi properti paling panas setelah diminati raksasa Spanyol, Real Madrid.
Begitu juga dengan bintang-bintang Spurs yang lain seperti Dele Alli, Christian Eriksen, dan Toby Alderweireld juga menjadi idola di pasar transfer.
Gaji yang tak begitu tinggi di Tottenham bisa membuat para pemain tersebut memilih untuk hengkang.
(Baca juga: Manchester United Incar 3 Nama Striker Januari Ini, Siapa Saja?)
Untuk mencegah hal tersebut, tim asuhan Mauricio Pochettino tersebut siap memperpanjang kontrak beberapa pemainnya.
Dilansir BolaSport.com dari Mirror, setidaknya ada lima nama pemain yang kontraknya siap diperpanjang oleh klub asal London utara tersebut.
Kane dan Alli menjadi prioritas bagi Tottenham untuk diperpanjang kontraknya.
Perpanjangan kontrak Alderweireld masih menjadi masalah dalam hal besaran gaji.
(Baca juga: Adidas Tak Sengaja Bocorkan Transfer Paulo Dybala ke Manchester United?)
Dua nama terakhir adalah Eriksen dan pemain asal Korea Selatan, Son Heung-Min.
Kontrak Eriksen masih akan berjalan hingga 2020 namun Tottenham kabarnya akan menaikkan gaji pemain asal Denmark tersebut.
Sedangkan kontrak Son masih bersisa dua tahun setelah terakhir kali menandatangani kontrak pada 2015 lalu.
Pemain berusia 25 tahun tersebut adalah top scorer kedua Tottenham di bawah Kane musim ini.