Mari Berkenalan dengan Pemain Anyar Juventus, Sang Raja Passing Ligue 1

By Bagas Reza Murti - Rabu, 16 Agustus 2017 | 23:37 WIB
Gelandang PSG, Blaise Matuidi, memenangi bola dari bek Lyon, Rafael, pada duel di Parc des Princes, Paris, 13 Desember 2015. (FRANCK FIFE / AFP)

Juventus telah mengamankan tanda tangan Blaise Matuidi dari Paris Saint-Germain (PSG) pada Rabu (16/8/2017).

Kedua klub kabarnya menyetujui nilai 20 juta euro untuk transfer Matuidi.

Dilansir dari akun twitter resmi Juventus, Blaise Matuidi telah tiba di turin untuk menjalani tes medis.

Matuidi terlihat mendatangi tempat tes medis sambil mengalungkan syal Juventus.

Setelah transfer rampung, gelandang berusia 30 tahun itu diharapkan bisa langsung masuk skuat Juventus untuk melawan Cagliari pada laga Liga Italia, Sabtu (19/8/2017).

Squawka football mencatat Blaise Matuidi adalah seorang raja passing di ligue 1.

Presentasi passing Matuidi sejak musim 2013-2014 selalu diatas 90%.

Blaise Matuidi merupakan pemain tengah berkaki kidal yang memiliki postur 175 cm.

Pria kelahiran Touluse 30 tahun lalu mengawali kariernya di klub Prancis ES Troyes AC pada tahun 2005.

Petualangannya berlanjut ke klub Prancis lainnya AS Saint-Etienne pada musim 2007-2008.