Vincenzo Montella Dipecat Paling Cepat Usai Melawan Chievo Verona

By Dwi Widijatmiko - Minggu, 22 Oktober 2017 | 23:03 WIB
Reaksi pelatih AC Milan, Vincenzo Montella, dalam partai Liga Italia lawan SPAL di Stadion San Siro, Milan, 20 September 2017. (MARCO BERTORELLO/AFP)

AC Milan kembali meraih hasil mengecewakan. Pada pekan ke-9 Serie A 2017-18, I Rossoneri ditahan Genoa 0-0 di kandang sendiri, Minggu (22/10/2017).

Hasil itu berarti AC Milan tidak pernah menang dan kalah tiga kali dalam lima pertandingan terbarunya di semua ajang.

Kemenangan terakhir diperoleh atas SPAL pada 20 September lalu.

Namun, Sky Sports meyakini hasil 0-0 melawan Genoa bukanlah akhir dari perjalanan karier pelatih Vincenzo Montella di AC Milan.

Menurut media itu, skor 0-0 kontra Genoa sudah terbilang lumayan karena mengingat AC Milan bermain dengan 10 orang selama sekitar satu jam.

Bek dan kapten AC Milan, Leonardo Bonucci, menerima kartu merah setelah menyikut pemain Genoa, Aleandro Rosi, pada menit ke-25.

Kendati kalah jumlah pemain, AC Milan tetap bermain menekan dan menciptakan lebih banyak peluang ketimbang Genoa.

(Baca Juga: Egy Maulana Vikri, Bukti Real Madrid Tak Lagi Benci Pemain Asia)

Nasib Vincenzo Montella diyakini baru akan ditentukan seusai partai melawan Chievo Verona pada laga pekan ke-10 di Stadion Marc'Antonio Bentegodi, Verona, Rabu (25/20/2017) .

Hal ini cocok dengan klaim bahwa Vincenzo Montella diberi ultimatum dua pertandingan.