Bintang Napoli Kejar Rekor Diego Maradona

By Kautsar Restu Yuda - Kamis, 9 November 2017 | 23:46 WIB
Striker Napoli, Dries Mertens (kiri), merayakan gol yang dia cetak ke gawang Genoa dalam laga Liga Italia di Stadion Luigi Ferraris, Genoa, pada 25 Oktober 2017. (VINCENZO PINTO/AFP)

Bintang Napoli, Dries Mertens, berpeluang memecahkan rekor gol Diego Maradona.

Dries Mertens telah mencetak 80 gol untuk Napoli sejauh ini.

Koleksi tersebut hanya berselisih 10 gol dari rekor legenda klub, Diego Maradona.

"Rekor gol Napoli? Mengapa tidak? Saya tidak keberatan," kata Mertens dikutip BolaSport.com dari Football Italia.

(Baca Juga: Mantan Pelatih Inter Milan Siap Latih Timnas Italia)

"Keberhasilan tim kami berkat pemain ke-12 di lapangan, fan kami. Mereka adalah sekelompok besar penggemar dan benar-benar indah," ujarnya pada konferensi pers jelang laga persahabatan antara timnas Belgia kontra timnas Meksiko (11/11/2017).

Mertens mengungkapkan bahwa membela tim nasional memiliki situasi yang berbeda dengan klub.

"Dengan seragam ini, saya telah belajar mengendalikan tekanan dari waktu ke waktu," ucap Mertens.

(Baca Juga: Titisan Alessandro Del Piero Sudah Kehabisan Akal agar Dipanggil Timnas Italia)

"Orang tidak mengerti bahwa bermain untuk tim nasional itu berbeda dengan bermain untuk klub Anda," tuturnya.