Link Live Streaming Cagliari Vs Juventus - Nyonya Tua Ingin Menang meski Tanpa 3 Pilar

By Sri Mulyati - Sabtu, 6 Januari 2018 | 13:25 WIB
Striker Juventus, Mario Mandzukic (tengah atas), saat menaklukan kiper Torino, Vanja Milinkovic-Savic (tengah bawah) untuk mencetak gol dalam pertandingan perempat final Coppa Italia 2017-2018 di Stadion Juventus, Turin, Italia, pada Rabu (3/1/2018). (DOK @JUVENTUSFC)

Juventus akan bertemu Cagliari di Sardegna Arena pada laga lanjutan Liga Italia, Minggu (7/1/2018) pukul 02.45 WIB.

Tim asuhan Massimiliano Allegri bertekad meraih tiga poin dari laga tersebut.

Juventus tentu ingin terus mengekor Napoli yang sampai saat ini masih memuncaki klasemen sementara Liga Italia.

Usaha Juventus meraih kemenangan harus terhalang oleh badai cedera yang menimpa mereka.

Allegri mengonfirmasi bahwa tiga pemain Juventus masih harus menepi karena cedera.

(Baca Juga: Inter Milan Gagal Menang, Sang Pelatih Bilang 2 Pemain Ini Tak Bermain Maksimal)

Ketiga pemain tersebut adalah Gianluigi Buffon, Mattia De Sciglio, dan Juan Cuadrado.

Namun, tim beralias Si Nyonya Tua tersebut tak perlu khawatir mengingat tren positif mereka dalam beberapa laga terakhir.

Juventus selalu meraih kemenangan dalam tiga laga terakhir mereka di Liga Italia.

(Baca Juga: Sambangi Markas Fiorentina, Kemenangan di Depan Mata Inter Milan Pupus di Pengujung Laga)