Lazio Akhiri Tren Positif Udinese

By Wisnu Nova Wistowo - Kamis, 25 Januari 2018 | 02:59 WIB
Nani melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Udinese pada laga tunda pekan ke-12 Liga Italia di Stadion Olimpico, Rabu (24/1/2018) waktu setempat. (Dok. Lazio)

Lazio berhasil mengamankan kemenangan 3-0 melawan Udinese pada laga tunda Liga Italia di Stadion Olimpico, Rabu (24/1/2018) waktu setempat.

Bentrok kedua tim tersebut seharusnya berlangsung pada 5 November 2017 atau pekan ke-12 Serie A.

Berdasarkan data yang dihimpun BolaSport.com, di laga ini Udinese datang ke Olimpico dengan catatan tidak terkalahkan dalam 7 pertandingan terakhir.

Pada awal laga melawan Lazio pun sempat tampil menjanjikan dalam 20 pertama.

Namun, gol bunuh diri yang dilakukan Samir Caetano de Souza Santos pada menit ke-22 mengubah situasi permainan.

Tim tamu yang langsung bereaksi dengan bermain lebih menyerang mendapatkan peluang bagus pada menit ke-26. Namun, tembakan Antonin Barak mampu diantisipasi kiper Lazio, Thomas Strakosha.

Setelah tertinggal 0-1 di paruh pertama, Udinese kembali kebobolan pada menit-menit awal babak kedua.

Tepatnya, pada menit ke-47, Nani berhasil menyarangkan bola di dalam gawang Albano Bizzarri seusai menerima umpan dari Filipe Anderson.

(Baca juga: Telat Masuk Sepak Bola Pro, Bek asal Singapura Berpeluang Gabung Klub Liga Jepang)

Gol tersebut membuat permainan semakin terbuka dan kedua tim bisa membuat beberapa peluang berbahaya hingga menit ke-85.