Diimbangi Inter Milan, Napoli Bisa Semakin Tertinggal dari Juventus

By Verdi Hendrawan - Senin, 12 Maret 2018 | 05:01 WIB
Aksi penyerang Napoli, Dries Mertens (kiri), saat berduel dengan gelandang Inter Milan, Roberto Gagliardini, dalam pertandingan Liga Italia 2017-2018 di Stadion Giuseppe Meazza, Milan, Italia, pada Minggu (11/3/2018). (MARCO BERTORELLO / AFP)

Grande partita pekan ke-28 Liga Italia 2017-2018 yang mempertemukan antara Inter Milan dan Napoli di Stadio Giuseppe Meazza, Minggu (11/3/2018) atau Senin diri hari WIB, berakhir imbang tanpa gol.

Di sepanjang pertandingan, Napoli tampil lebih dominan di hadapan publik lawan dengan memiliki 64 persen penguasaan bola.

Napoli juga memiliki peluang lebih banyak dengan melepaskan delapan tembakan yang dua di antaranya tepat sasaran.

Sedangkan Inter Milan hanya mampu menciptakan tiga peluang dengan dua shots on target.

Pada pertandingan ini, peluang pertama pun didapat oleh Napoli pada menit ketiga melalui sepakan Lorenzo Insigne dari luar kotak penalti yang masih melebar di kiri gawang Inter Milan.

Pada menit ke-15, Napoli baru mendapat peluang tepat sasaran pertama melalui Marek Hamsik yang masih mampu diantisipasi dengan baik oleh kiper Inter Milan, Samir Handanovic.

(Baca Juga: VIDEO - Gol Spektakuler Martin Odegaard ke Gawang Ajax Amsterdam)

Sedangkan peluang pertama Inter Milan didapat melalui Antonio Candreva pada menit ke-37 yang arahnya masih menyamping dari gawang Napoli.

Jelang jeda, Napoli kembali mendapat peluang untuk mencetak gol pertama melalui Hamsik pada menit ke-45+1, tetapi nasibnya masih sama dengan peluang pertama dan gagal mengubah skor imbang tanpa gol sebelum turun minum.

Pada awal babak kedua, Inter Milan langsung mampu membahayakan pertahanan Napoli melalui tandukan Milan Skriniar setelah menerima umpan tendangan bebas dari Joao Cancelo pada menit ke-48.

Namun, peluang tersebut gagal berbuah hasil karena bola hanya menerpa tiang gawang.

(Baca Juga: Bantai Bournemouth, Tottenham Hotspur Sukses Geser Liverpool dari Peringkat Ketiga)

Pada menit ke-67, Napoli memiliki peluang emas mencetak gol melalui Insigne setelah bekerja sama dengan Dries Mertens.

Namun, Insigne yang berniat untuk menaklukkan Handanovic dengan sebuah sepakan chip terbuang percuma karena laju bola terlalu deras dan melambung jauh di atas mistar gawang.

Pada menit ke-78, giliran Inter Milan yang berhasil meraih peluang melalui Eder Citadin Martins setelah bekerja sama dengan Mauro Icardi.

Namun, sepakan tepat sasaran dari Eder tersebut masih terlalu mudah untuk diantisipasi oleh Pepe Reina.

Setelah itu, tidak banyak kejadian penting yang dapat mengubah hasil pertandingan dan membuat skor imbang tanpa gol tidak berubah hingga akhir laga.

Hasil ini membuat Napoli gagal mengambil alih kembali puncak klasemen Liga Italia dari tangan Juventus karena hanya mengumpulkan 70 poin atau tertinggal satu dari sang rival.

(Baca Juga: Bukti Tottenham Hotspur Punya Mentalitas Besar Saat Kalahkan Bournemouth)

Jarak tersebut juga berpeluang semakin melebar jika Juventus mampu mengalahkan Atalanta di kandang sendiri pada laga tunda pekan ke-26, Rabu (14/3/2018) atau Kamis dini hari WIB.

Sedangkan bagi Inter Milan, hasil ini membuat mereka berhasil mengumpulkan 52 poin atau kurang satu dari Lazio, yang berada di peringkat keempat.

Inter masih punya tabungan satu partai tunda melawan AC Milan yang batal dilaksanakan pekan lalu karena meninggalnya kapten Fiorentina, Davide Astori.

Inter Milan 0 - 0 Napoli

Susunan pemain:

Inter Milan: 1-Samir Handanovic, 25-Joao Miranda, 37-Milan Skriniar, 33-Danilo D`Ambrosio, 7-Joao Cancelo, 8-Rafinha (23-Eder Citadin Martins 64'), 77-Marcelo Brozovic, 5-Roberto Gagliardini, 44-Ivan Perisic (17-Yann Karamoh 87'), 87-Antonio Candreva (20-Borja Valero 79'), 9-Mauro Icardi

Pelatih: Luciano Spalletti

Napoli: 25-Pepe Reina, 33-Raúl Albiol, 26-Kalidou Koulibaly, 6-Mário Rui, 23-Elseid Hysaj, 8-Jorginho, 17-Marek Hamsik (20-Marek Hamsik 71'), 5-Allan Marques, 24-Lorenzo Insigne, 7-José Callejón, 14-Dries Mertens (99-Arkadiusz Milik 86')

Pelatih: Maurizio Sarri

Wasit: Daniele Orsato