Gagal di Arsenal, Lucas Perez Tertarik Bela Lazio

By Dimas Wahyu Indrajaya - Rabu, 16 Mei 2018 | 22:44 WIB
Pemain Arsenal, Lucas Perez, tampil dalam partai penyisihan grup Liga Champions kontra Ludogorets, di Stadion Emirates, 19 Oktober 2016. (BEN STANSALL/AFP)

Meski kariernya bersama Arsenal dan Deportivo La Coruna tak gemilang, jasa Lucas Perez tetap menarik hati klub besar Italia, yakni Lazio.

Dikonfirmasi langsung dari agen Lucas Perez, Rodrigo Fernandez, bahwa ada ketertarikan dari Lazio pada kliennya.

Striker 29 tahun tersebut juga dikabarkan tertarik bergabung dengan klub kota Roma itu.

"Lazio menanyakan tentang dirinya pada akhir tahun, tetapi tidak ada kelanjutan," kata Fernandez dikutip BolaSport.com dari Lalaziosiamonoi.

"Lucas selalu menyukai Lazio dan kota Roma, ditambah teman karibnya, Luis Alberto, bermain untuk mereka."

"Ia masih memiliki kontrak dua tahun dengan Arsenal, jadi kami butuh membicarakan hal itu terlebih dahulu."

"Untuk Lucas, ia menyukai usulan untuk bermain di Lazio, tetapi ini masih terlalu dini membicarakan hal itu."

Lucas Perez diboyong Arsenal pada musim 20116-2017 dengan harga 17 juta poundsterling.

Pelatih Arsene Wenger kepincut dengan striker asal Spanyol karena melihat performanya saat memperkuat Deportivo La Coruna semusim sebelumnya.

Pada musim 2015-2016 itu Lucas Perez sukses mencetak 17 gol di Liga Spanyol untuk La Coruna.