Efek Domino Transfer Alisson ke Liverpol hingga Menyeret Nama Donnarumma

By Taufan Bara Mukti - Kamis, 19 Juli 2018 | 18:42 WIB
Ekspresi kiper AC Milan, Gianluigi Donnarumma, dalam laga final Coppa Italia kontra Juventus di Stadion Olimpico, Roma pada 9 Mei 2018. (ISABELLA BONOTTO/AFP)

Kabar kepindahan kiper AS Roma, Alisson Becker, ke Liverpool semakin santer berkembang. Efek domino dari transfer tersebut hingga merembet ke kiper AC Milan, Gianluigi Donnarumma.

Alisson Becker dikabarkan akan segera hengkang dari AS Roma pada bursa transfer musim panas ini.

Dengan tawaran 66,9 juta pound, Alisson bisa jadi kiper termahal sepanjang sejarah jika pindah ke Liverpool.

Liverpool sendiri membutuhkan kiper baru pasca Loris Karius, kiper utama musim lalu, melakukan blunder di partai final Piala Dunia 2018.

Kepindahan Alisson akan membuat posisi kiper utama AS Roma menjadi kosong.

Sebagai pengganti, Giallorossi dikabarkan mengincar kiper Paris Saint-Germain (PSG), Alphonse Areola.

Posisi Areola di PSG tak mendapat jaminan, apalagi setelah kiper veteran asal Italia, Gianluigi Buffon, bergabung.

Areola juga tak menutup kemungkinan bakal berganti klub pada bursa transfer musim panas ini.

(Baca Juga: Gara-gara Marcelo, Zidane Ogah Datangkan Neymar)

Lebih dari itu, kepindahan Alisson bisa sampai membuat kiper AC Milan, Gianluigi Donnarumma, ikut pindah.

Dilansir BolaSport.com dari Football Italia, Donnarumma bisa hengkang ke PSG untuk menggantikan Areola.

Hal itu semakin diperkuat dengan kabar agen Donnarumma, Mino Raiola, yang menawarkan sang pemain ke tim ibu kota Prancis itu.


Reaksi kiper AC Milan, Gianluigi Donnarumma, dalam laga Liga Italia kontra Juventus di Juventus Stadium, Turin, pada 10 Maret 2017. ( MARCO BERTORELLO/AFP )

Hukuman yang diterima AC Milan dari UEFA karena melanggar Financial Fair Play juga bisa menjadi faktor pendorong kepergian Donnarumma dari Stadion San Siro.

Maklum, AC Milan mendapat larangan tampil di kompetisi Eropa dalam dua musim ke depan.

Jikapun Donnarumma hengkang, posisi kiper nomor satu di Rossoneri sudah ada gantinya.

(Baca Juga: 5 Pemain yang Membuang Kesempatan Jadi Juara Piala Dunia bersama Prancis)

Milan telah mendatangkan kiper senior, Pepe Reina, setelah kontraknya habis di Napoli akhir musim lalu.

Sementara Napoli telah mengamankan jasa kiper muda, Alex Meret, dari Udinese untuk menggantikan Reina.

Namun, pemain 21 tahun itu kini tengah mengalami cedera lengan dan belum bisa membela Partenopei.