Ini Penyebab Megabarter AC Milan dan Juventus untuk Menukar Bonucci dengan Higuain Sulit Terjadi!

By Aditya Fahmi Nurwahid - Senin, 30 Juli 2018 | 17:06 WIB
Grafis Gonzalo Higuain (Juventus) dan Leonardo Bonucci (AC Milan). (BOLASPORT.COM)

Setelah mendatangkan Cristiano Ronaldo dengan gaji super tinggi mencapai 30 juta euro pertahun, Higuain kabarnya disodori negosiasi untuk gajinya diturunkan mencapai 5,5 juta euro pertahun.

Hal ini yang membuat Gonzalo Higuain membuka kemungkinan untuk hengkang dari Juventus pada bursa transfer kali ini.

Hanya saja, laporan terakhir Calciomercato menyebut bahwa AC Milan masih menawarkan gaji 6 juta euro pertahun untuk Higuain.

AC Milan harus rela menaikkan penawaran gajinya menjadi 8 juta euro untuk dapatkan servis Gonzalo Higuain.


Leonardo Bonucci setelah menjebol gawang Juventus dan menyamakan kedudukan 1-1 pada lanjutan LIga Italia di Aliianz Stadium pada Sabtu (31/3/2018) atau Minggu dini hari WIB ( MARCO BERTORELLO/AFP )

Pun, ini memengaruhi nasib Leonardo Bonucci, dimana Juventus tak ingin keluarkan uang transfer untuk membeli sang pemain.

Sehingga, skema barter menjadi jalan kedua tim untuk mendapatkan pemain tersebut jelang bergulirnya Liga Italia musim 2018-2019.