Lazio, Anti-tesis Robin Hood di Liga Italia

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Selasa, 30 Oktober 2018 | 21:53 WIB
Para pemain Lazio merayakan gol ke gawang Fiorentina pada laga Liga Italia di Estadio Olimpico, Roma, Minggu (7/10/2018). (TIZIANA FABI/AFP)

Jika Inggris punya legenda Robin Hood yang mencuri harta orang kaya untuk dibagikan kepada orang miskin, maka Liga Italia punya anti-tesisnya dalam diri Lazio.

Dalam salah satu versi cerita, Robin Hood dikisahkan sebagai seorang bangsawan yang suka mencuri harta dari pejabat korup untuk diberikan kepada warga yang berkekurangan.

Sementara di Liga Italia musim ini, Lazio adalah kebalikannya.

Mereka akan mencuri seluruh poin saat bertemu warga miskin (dibaca tim semenjana) dan 'bersedekah' kepada yang berkelimpahan.

Catatan tersebut bisa terlihat dalam 10 pertandingan pertama mereka musim ini.

Musim ini, Lazio mencetak enam kemenangan dan empat kekalahan. Kekalahan mereka alami saat berjumpa tim besar yaitu Napoli (1-2), Juventus (0-2), AS Roma (1-3), dan Inter Milan (0-3).

Catatan yang hampir serupa juga akan tampak jika menilik catatan pertandingan Lazio di Serie A sejak Simone Inzaghi menjabat sebagai caretaker pada pertengahan musim kompetisi 2015-2016 hingga pelatih tetap seperti sekarang.