Real Madrid Kurang Memuaskan Selama Pramusim, Ini Kata Zinedine Zidane

By Taufan Bara Mukti - Kamis, 3 Agustus 2017 | 16:16 WIB
Ekspresi pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, dalam partai International Champions Cup melawan Manchester City di Los Angeles, Kalifornia, 26 Juli 2017. (SEAN M. HAFFEY/AFP)

Zidane berusaha tetap optimistis dan memberi dukungan penuh kepada anak asuhnya.

"Tur telah usai, sekarang saatnya bagi kami untuk kembali dan mempersiapkan laga kompetitif pertama di musim ini," kata Zidane.

"Kami membutuhkan waktu istirahat saat ini. Dengan begitu, para pemain akan menjadi segar dan siap untuk bertanding," ujar pelatih asal Prancis tersebut.