VIDEO - Tiru Gaya Ronaldinho, Cristiano Ronaldo Justru Ditertawakan

By Taufan Bara Mukti - Rabu, 18 Oktober 2017 | 17:26 WIB
Megabintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo (kanan), berargumen dengan bek Tottenham Hotspur, Jan Vertonghen, dalam laga Grup H Liga Champions di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, Spanyol, pada 17 Oktober 2017. (GABRIEL BOUYS/AFP)

Megabintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, menjalani partai berat saat menjamu Tottenham Hotspur di matchday ketiga Liga Champions, Rabu (18/10/2017).

Real Madrid harus tertinggal terlebih dahulu melalui gol bunuh diri Raphael Varane di menit ke-28.

Beruntung Real Madrid memiliki sosok penyelamat berwujud Cristiano Ronaldo.

Pemain terbaik dunia empat kali itu menyamakan kedudukan melalui tendangan penalti, dua menit sebelum turun minum.


Selebrasi penyerang Real Madrid, Cristiano Ronaldo (kiri), setelah berhasil mencetak gol penyeimbang ke gawang Tottenham Hotspur melalui eksekusi penalti di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, Spanyol, pada Selasa (17/10/2017).(PIERRE-PHILIPPE MARCOU / AFP)

Los Blancos mendapat hadiah penalti setelah bek Tottenham Hotspur, Serge Aurier, menjatuhkan Toni Kroos.

Ronaldo pun tanpa kesulitan mengeksekusi tendangan penalti tersebut.

Namun selepas gol tersebut, Real Madrid seperti mengalami kebuntuan dalam menembus pertahanan Spurs.

Penampilan cemerlang Hugo Lloris dalam menghalau serangan-serangan Madrid juga berandil dalam kegagalan tuan rumah mencetak gol tambahan.

(Baca Juga: Hasil Undian Play-off Kualifikasi Piala Dunia 2018, Ini Catatan Head to Head Swedia Versus Italia)