Dengan Restu Cristiano Ronaldo, Marcus Rashford Bisa Depak Karim Benzema dari Real Madrid

By Firzie A. Idris - Rabu, 18 Oktober 2017 | 18:54 WIB
Penyerang Manchester United, Marcus Rashford, merayakan gol pada laga Piala Liga Inggris kontra Burton di Stadion Old Trafford, Manchester, 20 September 2017. (PAUL ELLIS/AFP)

Dua dari 3 usaha tembakannya masih meleset dari sasaran.

Aksinya pun mendapat komentar dari mantan striker Tottenham dan Barcelona, Gary Lineker.

Lineker mengatakan bahwa Benzema overrated alias penampilan sang pemain tidak sesuai dengan pujian yang ia dapatkan.

Jika Rashford benar didatangkan musim depan, bukan tidak mungkin pemain muda ini bisa langsung menggusur Benzema dari tempat utama di Real Madrid.

Apalagi, jika striker yang mendampingi Rashford adalah Cristiano Ronaldo sendiri.

(Baca Juga: Liverpool Vs Manchester United - Jadi Pahlawan, Netizen Langsung Serbu Akun Instagram David De Gea)

Rashford sejauh ini mengoleksi 2 gol dan 3 assist di Liga Inggris dari sayap kiri, slot yang bukan posisi favoritnya.

Rashford mencetak gol-gol tersebut dari 19 tembakan (8 on target) yang telah ia lesakkan di Liga Inggris sampai pekan kemarin.

Terlebih, ia mampu menjadi penyedia yang baik dengan 3 assist tadi.

Angka-angka ini menunjukkan potensi yang Rashford punya apabila ia turun sebagai striker tumpuan.