Selamat Ulang Tahun, Xabi Alonso! Inilah 5 Momen Terbaik Sang Maestro di Lapangan Hijau

By Taufan Bara Mukti - Sabtu, 25 November 2017 | 18:43 WIB
Gelandang Liverpool, Xabi Alonso (kiri), berduel dengan pemain Manchester United, Paul Scholes, dalam laga Liga Inggris di Stadion Anfield, Liverpool, pada 3 Maret 2007. (ANDREW YATES/AFP)

Tepat pada hari ini, 25 November 2017, Xabi Alonso berulang tahun yang ke-36.

Xabi Alonso memulai karier sepak bola di Antiguoko sebelum akhirnya bergabung dengan akademi sepak bola Real Sociedad.

Di tim utama Sociedad, Alonso bermain dalam 114 pertandingan dan berhasil memikat perhatian tim-tim besar.

Akhirnya pada 2004, Alonso hengkang ke Liverpool.

Di Liverpool kariernya melejit. Ia membawa The Reds menjadi juara Liga Champions musim 2004-2005.

Alonso kembali ke tanah kelahirannya, Spanyol, pada 2009 dan bergabung dengan Real Madrid.

Hingga pindah pada 2014, Alonso telah bermain dalam 158 pertandingan dan mencetak 4 gol bagi Los Blancos.

(Baca Juga: Andrea Pirlo dan 10 Penyeberang Lain antara Juventus, AC Milan, dan Inter Milan)

Alonso pun memutuskan untuk pensiun di Bayern Muenchen pada akhir musim 2016-2017.

Meski telah pensiun sebagai pemain sepak bola, Alonso dianggap sebagai maestro sepak bola.