Numancia Vs Real Madrid - Hadiah untuk Los Sorianos

By Kamis, 4 Januari 2018 | 16:09 WIB
Pemain Numancia merayakan kemenangan atas Lorca FC dalam laga lanjutan Segunda Division pada 10 Desember 2017. (@CDNUMANCIA/TWITTER)

Numancia berada di papan atas klasemen sementara Segunda Division dengan rekor tidak pernah kalah dalam lima pertandingan terakhir.

Penulis: Riemantono Harsojo

Numancia mencatat hasil tiga kali menang dan dua kali imbang, termasuk hasil 1-1 dengan klub Primera Division, Malaga, di babak 32 besar Copa del Rey.

Namun, pencapaian tersebut sepertinya belum cukup untuk dapat membendung raksasa Spanyol, Real Madrid.

Numancia akan menjamu Madrid di Nuevo Estadio Los Pajaritos pada Kamis (4/1) dalam partai pertama babak 16 besar Copa del Rey.

(Baca Juga: Tiga Klub Besar Ini Siap Tampung Cristiano Ronaldo Jika Jadi Tinggalkan Real Madrid)

Meski harus bertemu dengan salah satu tim terkuat di Spanyol, Numancia justru senang.

Hasil undian pada awal Desember yang mempertemukan Los Numantinos dengan Madrid dianggap sebagai hadiah Natal yang dini untuk Los Sorianos, orang-orang Soria, kota markas Numancia.

"Saya pikir ini adalah hadiah untuk Los Sorianos. Sebuah kabar bagus karena kami memang memiliki hak untuk bersaing melawan mereka," kata pelatih Numancia, Jagoba Arrasate, seperti dikutip dari situs resmi klub.


Pelatih Numancia, Jagoba Arrasate.(@CDNUMANCIA/TWITTER)

"Kami tahu sulit untuk lolos, tapi kami tahu bagaimana cara menjalaninya. Kami ingin dapat memberi perlawanan," ujar Arrasate menambahkan.

(Baca Juga: Masih Awal Tahun, Runner Up Macau Open 2017 Ini Sudah Bikin Baper Banyak Perempuan Indonesia)

Numancia mendapatkan modal yang bagus. Pada pertandingan terakhir di tahun 2017, Carlos Gutierrez dkk. menang 3-0 atas Sevilla II di Segunda Division.

Madrid akan menjadikan laga ini sebagai titik awal untuk bangkit setelah kalah 0-3 dari Barcelona.

Dengan beberapa pemain pelapis, pasukan Zinedine Zidane tetap memiliki peluang lebih besar untuk menang.

PRAKIRAAN FORMASI

NUMANCIA (4-2-3-1): 13-Aitor 15-Etxeberria, 4-Unai, 16-Gutierrez, 3-Ripa 8-Escassi, 6-Perez 23-Nieto, 19-Fernandez ,21-Mateu 7-Moral

REAL MADRID (4-3-3): 13-Casilla 15-Theo, 6-Nacho, 27-Tejero, 19-Hakimi 23-Kovacic, 18-Llorente, 24-Ceballos 20-Asensio, 11-Bale, 21-Mayoral

PREDIKSI BOLA 45:55

 

Paham soal BOLA? #BacaBola

Sebuah kiriman dibagikan oleh TABLOID BOLA (@tabloid_bola) pada