Real Madrid Telah Dapatkan Kiper Baru, Tapi Tak Jelas Kapan akan Dimainkan

By Aditya Fahmi Nurwahid - Kamis, 4 Januari 2018 | 18:54 WIB
Kiper Athletic Bilbao, Kepa Arrizabalaga (kanan), berduel dengan bek Atletico Madrid, Filipe Luis, dalam laga Liga Spanyol di Stadion San Mames, Bilbao, pada 20 September 2017. (ANDER GILLENEA/AFP)

Real Madrid dikabarkan telah mendapatkan buruan pertamanya pada tengah musim ini, seorang kiper sebagai pelapis Keylor Navas.

Dilansir BolaSport.com dari laman Diario Gol, Real Madrid telah mendapatkan persetujuan kontrak dari kiper Athletic Bilabo, Kepa Arrizabalaga.

Kepa Arrizabalaga disinyalir akan menjadi pelapis Keylor Navas yang beberapa kali didera cedera.

Kiper muda ini menjadi opsi lain Real Madrid menggantikan David De Gea dan Thibaut Courtois yang sempat diincar.

Kabarnya, Kepa meneken kontrak selama enam tahun bersama Real Madrid.

(Baca Juga: Zinedine Zidane Buka Pintu untuk Mauro Icardi ke Real Madrid)

Tim berjuluk Los Blancos ini juga telah menyanggupi penebusan klausul pelepasan Kepa sebesar 20 juta euro.

Namun, belum ada kepastian kapan Kepa akan bergabung bersama skuat di Santiago Bernabeu.

Dalam pemberitaan yang sama, Kepa mungkin bisa bergabung bulan ini, tapi juga bisa bergabung pada awal musim 2018-2019 nanti.


Kiper Athletic Bilbao, Kepa Arrizabalaga, beraksi dalam laga Liga Spanyol kontra Sevilla di Stadion San Mames, Bilbao, pada 14 Oktober 2017.(ANDER GILLENEA/AFP)