5 Pemain dari Liga Inggris yang Gagal di Barcelona, Waspada Philippe Coutinho!

By Septian Tambunan - Sabtu, 6 Januari 2018 | 06:17 WIB
Gelandang FC Barcelona, Aleksandr Hleb (kiri), beraksi dalam laga Liga Spanyol kontra Osasuna di Stadion Camp Nou, Barcelona, pada 23 Mei 2009. (JOSEP LAGO/AFP)

Kabar kepindahan gelandang Liverpool FC, Philippe Coutinho, ke FC Barcelona semakin santer terdengar.

Bahkan, The Times melansir FC Barcelona menaikkan tawaran untuk Philippe Coutinho hingga 160 juta euro (sekitar Rp 2,58 triliun).

Wajar melihat harga Coutinho yang dipatok sedemikian tinggi.

Pada musim 2017-2018, dia sudah mengoleksi tujuh gol dan tujuh assist dari 14 pertandingan di Liga Inggris.

Namun, performa mengilap tersebut belum tentu bisa berlanjut di Barcelona.

Berikut ini BolaSport.com melansir 5 pemain yang gagal di Barcelona setelah meninggalkan Liga Inggris dalam 10 tahun belakangan:

5. Eidur Gudjohnsen (Chelsea)


Striker FC Barcelona, Eidur Gudjohnsen (kedua dari kanan), merayakan gol yang dia cetak ke gawang Murcia dalam laga Liga Spanyol di Stadion Camp Nou, Barcelona, pada 12 Januari 2008.(LLUIS GENE/AFP)

Gudjohnsen dibeli Barcelona dari Chelsea dengan harga 12 juta euro (sekitar Rp 193,64 miliar) pada 1 Juli 2006.

Striker asal Islandia ini memang menjadi bagian dari tim yang meraih treble pada musim 2008-2009, tetapi kontribusi dia sangat minim.