Demi Ronaldinho, Barcelona Sempat Menunda Laga hingga Tengah Malam!

By Taufan Bara Mukti - Rabu, 17 Januari 2018 | 16:33 WIB
Sol Campbell (kiri) dan Ashley Cole (kanan) dari Arsenal mengawal pergerakan gelandang serang Barcelona, Ronaldinho, dalam partai final Liga Champions di Stade de France, Saint-Denis, 17 Mei 2006. (GABRIEL BOUYS/AFP)

Legenda Barcelona dan timnas Brasil, Ronaldinho, memutuskan untuk gantung sepatu dari dunia sepak bola.

Pesepak bola legendaris asal Brasil, Ronaldinho Gaucho, memutuskan untuk gantung sepatu, Selasa (16/1/2018).

Hal itu dikonfirmasi oleh kakak sekaligus agen Ronaldinho, Assis Gaucho.

"Ronaldinho tak ingin bermain sepak bola profesional lagi," ujar Assis seperti dilansir BolaSport.com dari Marca.

Semasa aktif bermain, Ronaldinho sempat memperkuat Paris Saint-Germain (PSG), Barcelona, dan AC Milan.

PSG menjadi klub Eropa pertama yang dibela oleh Ronaldinho dalam kariernya.

(Baca Juga: Aksi Ronaldinho Jadi Orang Pertama yang Cetak Rekor di Youtube, Sangar!)

Permainan cemerlang Ronaldinho di tim ibu kota Prancis itu membuat Barcelona kepincut.

Alhasil, pada 21 Juli 2003 Barcelona resmi memboyong Ronaldinho ke Camp Nou dengan nilai transfer 21 juta pounds.

Ada kisah menarik yang terjadi ketika Ronaldinho melakoni laga pertama di Camp Nou.