Pelatih Timnas Spanyol Khawatirkan Nasib 2 Bintang Real Madrid

By Sri Mulyati - Selasa, 30 Januari 2018 | 11:04 WIB
Winger Real Madrid, Marco Asensio, merayakan gol yang dia cetak dengan menggendong Isco dalam laga Liga Spanyol kontra Eibar di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, pada 22 Oktober 2017. (PIERRE-PHILIPPE MARCOU/AFP)

Pelatih tim nasional Spanyol, Julen Lopetegui, menyampaikan kritik pedas terhadap Real Madrid.

Hal ini berkaitan dengan keputusan pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, yang masih jarang memainkan beberapa bintang timnas Spanyol.

Kekhawatiran Lopeptegui terutama ia tujukan kepada Marco Asensio dan Isco.

"Zidane jelas akan memainkan Marco Asensio dan Isco lagi," kata Lopetegui seperti dilansir BolaSport.com dari Marca.

"Namun, saya khawatir mereka tak bermain cukup banyak musim ini," ujar Lopetegui.

(Baca Juga: Real Madrid Pilih Akhiri Bursa Transfer Musim Dingin Lebih Awal)

Asensio dan Isco memang masih terhitung jarang dimainkan oleh Zidane musim ini.

Zidane baru menurunkan Asensio di 17 laga Liga Spanyol musim ini meski sang pemain telah mencetak empat gol dan empat assist.


Gelandang Spanyol, Isco (ketiga dari kiri), merayakan gol yang dia cetak ke gawang Albania dalam laga Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Eropa di Stadion Jose Rico Perez, Alicante, pada 6 Oktober 2017.(JOSE JORDAN / AFP)

Dari 17 penampilan tersebut, hanya sembilan kali Asensio dipercaya Zidane untuk bermain sejak menit pertama.