Malaga Vs Barcelona - Gol Luis Suarez, Philippe Coutinho, dan Kartu Merah Tuan Rumah

By Wisnu Nova Wistowo - Minggu, 11 Maret 2018 | 03:43 WIB
Pemain bintang FC Barcelona, Luis Suarez, melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Malaga pada laga lanjutan Liga Spanyol di Stadion La Rosaleda, Sabtu (10/3/2018) waktu setempat. (AFP)

Dua gol yang dicetak Luis Suarez dan Philippe Coutinho serta kartu merah untuk Samu mewarnai keunggulan 2-0 FC Barcelona atas Malaga pada pekan ke-28 Liga Spanyol di Stadion La Rosaleda, Sabtu (10/3/2018) waktu setempat.

Pada pertandingan ini Barcelona belum bisa diperkuat Andres Iniesta karena belum pulih dari cedera otot paha.

Pelatih Ernesto Valverde juga memutuskan untuk tidak memainkan sang megabintang, Lionel Messi, di laga ini.

Seperti dilansir BolaSport.com, pada saat bersamaan memang diketahui Messi berhalangan karena sang istri, Antonella Rocuzzo, resmi melahirkan anak ketiga.

(Baca Juga: Akhirnya, Mkhitaryan Cetak Gol buat The Gunners)

Kendati demikian, Barcelona tetap sanggup mengendalikan jalannya pertandingan sejak menit pertama bergulir.

Namun, butuh 13 menit buat tim tamu mendapatkan peluang bagus pertama lewat sepakan kaki kiri Luis Suarez memanfaatkan umpan Paulinho.

Hanya berselang dua menit atau tepatnya pada menit ke-15, Barcelona bisa memecahkan kebuntuan serangan.

(Baca Juga: Bayern Muenchen Terlalu Perkasa, Inikah Cara Merusak Kedigdayaan Mereka?) 

Berawal dari umpan silang Jordi Alba, Suarez berdiri dalam posisi tepat dalam duel udara sebelum menyarangkan bola ke gawang Malaga dengan sundulan.